Bagaimana Cara Meluangkan Waktu [Chapter 1]

 

Pernah ga sih kalian ngerasa sibuk banget setiap hari? banyak banget deadline yang harus dikerjain sampe monthly planner kalian isinya banyak banget listnya? tapi ga ada yang dikerjain?

Terus pernah ga kepikiran "Apa sih yang ku lakuin hari ini?" atau kalian pernah mikir/ngelamunin kegiatan yang kalian mau lakuin suatu hari nanti tapi suatu hari nanti itu ga pernah datang?

MAKE TIME IS NOT ABOUT PRODUCTIVITY

Bukan tentang bagaimana kalian mengerjakan list/tugas lebih cepat atau lebih banyak, tapi make time ini dibuat untuk membantu kalian untuk menciptakan lebih banyak waktu di hari kalian untuk hal-hal yang kalian pedulikan kayak bersama keluarga, belajar bahasa melakukan hobi, atau melakukan hal-hal yang kalian sukai

Sebagian besar waktu kalian habis secara default

Maksudnya apa? Sadar ga sih kalian jadi banyak chat, kalender yang diisi list, tugas ga abis-abis. Trus kalian mikir kalau aku istirahat nanti aku bakal ketinggalan sama yang lain atau kalian sadar ga sih sebagian besar waktu kalian diabisin buat scrolling instagram, tiktok, youtube, atau twitter? Nah scrolling ini kalian nganggepnya sebagai self reward abis kesibukan yang ga abis-abis.

Trus solusinya apa? Produktivitas? bukan. Tekad? juga bukan. Lalu apa?

MAKE TIME/MELUANGKAN WAKTU

Gimana caranya?

Meluangkan waktu terdiri dari 4 tahap dan ulangi setiap hari


HIGHLIGHT

Kenapa perlu highlight? Gunanya untuk memprioritaskan di hari kalian. Caranya?

Setiap hari kalian harus memilih satu kegiatan yang harus kalian lakukan trus tulis di kalender kalian.

Contohnya : kalian harus bercocok tanam maka tulis itu dikalender kalian atau bisa juga menulis novel. 

Yang ditulis boleh ga cuma poinnya boleh step-stepnya juga kok buat nyelesein point itu.

Tulis di kalendernya gimana? Contohnya selesaikan menulis novel

Jadi, highlight ini bukan jadi sesuatu yang harus kalian lakuin setiap hari tapi jadi prioritas

LASER

Laser itu apa si? Laser itu kayak kalian harus ngalahin semua distraksi yang ada. Gimana caranya? Logout semua sosial media. Kalau ga mau ngelogout kalian bisa ngaktifin mode do not disturb atau ngaktifin mode fokus di hp kalian biar kalian ga terdistraksi.

ENERGIZE

Di tahap ini kalian harus men-charge otak kalian menggunakan tubuh kalian sendiri. Gimana caranya? Kalian bisa berolahraga, makan, tidur, atau me time.

REFLECT

Terakhir, adalah reflect. Nah disini kalian bisa refleksikan kegiatan kalian sebelum tidur dengan cara menulisnya di notes


The make time tactics : Pick, Test, Repeat

 

Yang kalian butuhin buat ngelakuin make time ini cuma 

Jangan perfectionis dan punya mindset sehari-hari


Penjelasan lebih lengkap tiap poinnya ada di postingan selanjutnya ya! So, stay tuned!


Source : 

Knapp, J., & Zeratsky, J. (2018). Make Time: How to focus on what matters every day. Random House.

Komentar

Postingan Populer